Generasi muda Indonesia kembali mengharumkan nama baik bangsanya dalam
kancah internasional. Baru-baru ini, tim robotika yang berasal dari
Sekolah Dasar Muhammadiyah 4 Pucang, Surabaya berhasil menjuarai
kompetisi robotika tingkat internasional yang diadakan di Singapura,
yaitu Robocup Singapore Open 2015. Robot rescue yang dibuat oleh tim ROBOFIGHTER tersebut berhasil
meyingkirkan 60 tim lawan dari berbagai negara yang juga ikut serta
dalam kompetisi tersebut. Robot karya anak bangsa tersebut juga mampu
menjalankan berbagai perintah dan tugas yang diberikan panitia lomba,
seperti berjalan sesuaio dengan line tracer atau garis lintasan yang telah ditetapkan, serta mendeteksi benda dan meletakan kembali di tempat yang telah ditentukan.
Robot yang dirakit dalam waktu tiga pekan tersebut dilengkapi dengan
tujuh buah sensor, di antaranya sensor garis dan sensor ultrasonic.
Meskipun sempat mengahdapi kesulitan saat mengangkat benda dan
meletakannya kembali ke tempat yang ditentukan, tim ROBOFIGHTER berhasil
melewati tugas tersebut dan menjuarai kompetisi.
Selain tim ROBOFIGHTER, SD Muhammadiyah 4 Pucang juga mengirimkan satu
tim lain bernama ROBORUSH yang juga berhasil meraih juara ke-2 dalam
ajang yang sama.
Sumber: metrotvnews.com
Tuesday, 31 March 2015
Indonesia Hebat! Robot Karya Siswa SD Jadi Juara Dunia
Eko Sutrisno | Tuesday, 31 March 2015
Related Posts
Google Bersih-bersih, Gmail yang Tidak Aktif Bakal Dimatikan dan Dihapus DatanyaGoogle bakal menghapus akun-akun pengguna yang dinilai sudah tidak aktif. Akun Google tersebut meliputi Gmail, YouTube,
Kasus Covid-19 Kembali Meningkat, Jokowi: Waspada, Waspada, WaspadaPresiden Joko Widodo meminta masyarakat untuk tetap waspada seiring dengan mulai meningkatnya kasus Covid-19 dalam bebe
Samsung Rilis Galaxy A04s Harga Rp 2 Jutaan Bawa Triple Camera 50 MPSamsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan Galaxy A04s yang dibekali dengan berbagai fitur seperti Triple Camera 5
Begini Cara Membedakan Cacar Monyet dan Cacar AirWabah cacat monyet terdeteksi di sejumlah negara di luar Afrika Barat dan Tengah yang menjadi endemik penyakit ini. Sej
No comments:
Post a Comment