Fenomena batu mulai atau batu akik tengah mewabah di Indonesia. Siapa sangka jika hobi ini telah dilakoni oleh Charly Van Houten sejak dulu. Charly mengaku jika dia bermain batu sudah bertahun-tahun bahkan menularkan kepada Pepeng dan crewnya. Karena lama menekuni hobi ini, Charly pun didaulat untuk menjadi duta batu akik pada sebuah pameran. "Kebetulan
ada kontes dan pameran batu di beberapa daerah ada yang mengirimkan
koleksi batunya trus aku diminta untuk jadi duta Batu Akik. Ya aku
terima aja karena aku kan ngga cuma asal aja suka batunya," ujarnya saat
berkunjung di kantor KapanLagi beberapa waktu yang lalu.
Hobi
Charly tak hanya meracuni Pepeng dan crewnya aja, bahkan keluarga di
rumah saat ini ketagihan dengan batu akik. Sang istri dan anaknya saat
ini juga memakai batu akik dan mencoba mengumpulkan satu persatu untuk
dikoleksi atau dijual.
Charly menambahkan bahwa hobi batu ini merupakan peluang bisnis yang
baik. Dia menilai tak hanya orang tua saja yang suka bermain batu namun
juga ibu-ibu dan anak muda. "Orang yang ngegosok penghasilannya
lumayan loh melebihi pegawai negeri, seriusan deh. Semisal ngegosok
batu, satu batu aja Rp 10.000 harganya berapa banyak penghasilannya.
Emak-emak aja main batu juga sekarang. Menarik itu, orang-orang yang
mencari rejekinya di situ, seru," tukasnya.
Sumber: merdeka.com
Monday, 9 March 2015
Charly Diangkat Jadi Duta Batu Akik
Eko Sutrisno | Monday, 9 March 2015
Related Posts
Profil Lengkap Duo Serigala dan Foto Terbarunya Goyang dribble dianggap sebagai inovasi dari berbagai bentuk goyangan yang terbentuk dalam genre musik dangdut, dim
Lewat Instagram, Jokowi Berikan 4 Tips Cegah Penularan Virus Corona Presiden Joko Widodo mengimbau masyarakat untuk tidak takut dengan wabah virus corona. Hal itu disampaikan Jok
Mbah Mijan: Hubungan Tukul Arwana dan Meggie Diaz Sudah Lama, Makin Intensif Sejak Tukul Jadi Duda Rabu (26/10) Bintang menyambangi kediaman Tukul di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, untuk mengonfrimasi kabar kedeka
Aksi FDJ Seksi Ini Selalu Bikin Clubber Berdatangan Cantik, muda dan seksi serta kariernya semakin menanjak membuat female disc jockey (Fdj) Achie Five terus menjadi in
No comments:
Post a Comment