NASA bersama dengan Michigan Institute of Technology baru saja
membekali roket luar angkasa terbarunya dengan internet super cepat.
Saking cepatnya, tidak ada internet di bumi yang mampu mengalahkannya. Seperti yang dilansir Daily Mail (18/2), para peneliti sendiri sempat
terkejut mengetahui berapa cepat internet yang dihasilkan lewat
sambungan luar planet tersebut. Saat melakukan streaming 3D video dari
bulan ke bumi, tidak terjadi lag atau buffer sama sekali.
Dalam uji coba yang dilakukan sejak Oktober tahun lalu, internet
dialirkan lewat pendaran sinar laser. Hasilnya, didapatkan kecepatan 622
megabit per detiknya. Dengan kesuksesan ini, NASA sendiri mengaku akan melakukan penelitian
lebih lanjut pada 2017. Dengan menggunakan Laser Communication Relay
Demonstration (LCRD), NASA bercita-cita untuk membangun sambungan
internet berkecepatan lebih dari 1 gigabit per detik antara bumi dengan
satelit yang ada di orbit geosinkron. Dengan kecepatan internet ini, NASA berupaya untuk menjalankan
berbagai penelitian di luar angkasa yang selama ini belum terlaksana
akibat hambatan komunikasi. Dalam upaya menambang asteroid misalnya,
sambungan internet dirasa penting untuk mengambil berbagai video untuk
menggambarkan asteroid tersebut.
Sumber: merdeka.com
No comments:
Post a Comment