MNCTV Menggoyang Masyarakat Purwokerto 29 Agustus 2015

16.40.00
MNCTV akan kembali menghibur pemirsa setianya melalui acara MNCTV Roadshow dan Grebek Nusantara (Gentara). Setelah menggelar acara di beberapa kota, seperti Bogor, Gresik, Kendal, Subang dan Purwakarta, kini MNCTV MNCTV Roadshow dan Gentara siap menyapa warga masyarakat Purwokerto dan sekitarnya. Melalui kedua acara tersebut, MNCTV akan memberikan penampilan-penampilan terbaik para artis ibu kota.

MNCTV Roadshow akan ditayangkan secara langsung dari Halaman GOR Satria, Purwokerto Sabtu, 29 Agustus 2015 pukul 21.00 WIB hanya di MNCTV Selalu di Hati. Menghadirkan Sang Raja Dangdut Rhoma Irama yang tidak pernah absen untuk menghibur para pecinta dangdut yang ingin bernostalgia dengan lagu-lagu dangdut lawas. Tidak ketinggalan penampilan lainnya dari Denada, Via Vallen, Bagindas, Selvi Kitty, Dewi Luna, Dedi Regar, Shamila dan Utopia. Didukung pula penampilan dari Magician handal Limbad yang aksinya akan membuat decak kagum pemirsa. MNCTV Roadshow juga akan dipandu oleh host kocak Julia Perez  dan Bianca Liza.  Kehadiran mereka berdua pastinya akan menambah keseruan MNCTV Roadshow " Indonesia Bergoyang ",  karena masyarakat Purwokerto akan disajikan guyonan-guyonan segar khas mereka, serta kuis-kuis interaktif  yang menarik dan tentunya menghibur.

Selain MNCTV Roadshow, MNCTV juga akan menyajikan hiburan bertajuk Grebek Nusantara (Gentara) yang dilaksanakan di dua tempat sekaligus selama dua hari berturut-turut yakni pada Sabtu, 29 Agustus 2015 pukul 08.00 berlokasi di Lapangan Bobosan, Jl. Kamandeka,  Purwokerto Utara dan Minggu, 30 Agustus 2015 pukul 08.00 WIB di Lapangan Pabuaran, Jl. Baturaden, Purwokerto. Dimeriahkan oleh Julia Perez, Fitri Carlina, Jenita Janet, Seruni Bahar, Sonet 2 & Nelly Agustin, Juan Rahman, Aan KDI & Afan, Duo Sabun Cole, dan  Risma Aw Aw, serta pesulap jenaka Pak Tarno  akan siap memanjakan para pemirsa setia MNCTV.

Saksikan MNCTV Roadshow dan Gentara hanya di MNCTV Selalu Di Hati.

Sumber: mnctv.com

Share this :

Previous
Next Post »

close
close