--> Tidur Dekat Ponsel yang Sedang Diisi Ulang Bisa Bikin Gemuk ? | EkoDoc

Blog Tentang Berita, Tips Trik, K-pop, Agama Kristen

Saturday, 11 October 2014

Tidur Dekat Ponsel yang Sedang Diisi Ulang Bisa Bikin Gemuk ?

| Saturday, 11 October 2014
Sudah banyak penelitian kesehatan yang menemukan bahwa tidur dengan ponsel atau gadget memiliki risiko tinggi untuk membahayakan kesehatan. Ternyata, bahaya tersebut tidak hanya berhenti sampai di situ saja. Sebab ketika Anda tidur di dekat ponsel yang baterainya sedang diisi ulang pun bisa membuat Anda menjadi lebih gemuk. Penelitian mengejutkan yang dilansir dari
dailymail.co.uk ini menemukan bahwa sebenarnya tubuh Anda memerlukan ruangan yang gelap gulita ketika sedang tidur. Ruangan gelap ini mampu membuat hormon tubuh yang terlibat dalam pengolahan makanan untuk bekerja dengan lebih baik. Namun cahaya lampu yang berasal dari ponsel yang sedang diisi ulang mampu mengganggu kinerja hormon bernama melatonin tersebut.

Selain alasan tersebut, peneliti dari University of Granada, Spanyol ini juga menjelaskan bahwa gelombang biru muda yang ada di dalam ponsel dapat mengganggu kualitas tidur Anda yang dapat melemahkan sistem metabolisme tubuh.

"Selain membuat tubuh Anda menjadi lebih gemuk, cahaya biru ini mampu mengundang munculnya berbagai macam penyakit kronis seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes. Sehingga kami pun menyarankan Anda untuk selalu mematikan sumber cahaya saat tidur dan menjauhkan berbagai macam gadget yang Anda miliki dari tempat tidur serta mematikannya," jelas Dr Simon Kyle, salah seorang peneliti.

Related Posts

No comments:

Post a Comment