--> Ayam Ndadak, Kuliner Legendaris Di Baturaden Purwokerto | EkoDoc

Blog Tentang Berita, Tips Trik, K-pop, Agama Kristen

Friday, 30 January 2015

Ayam Ndadak, Kuliner Legendaris Di Baturaden Purwokerto

| Friday, 30 January 2015
“Kalau saya sih dari pada ayam goreng kota lebih suka ayam goreng dadakan di Baturaden (sebelah lapangan parkir). Ayamnya hanya akan dipotong kalau kita order ayam goreng dan makannya pakai sayur kamijara, duduk di lincak. Seperti di kampung tenan”, demikian kata Setyaji, alumnus Unsoed Purwokerto tentang kuliner kenangan di Purwokerto yang dimuat dalam millist alumni. Ya, salah satu khasanah kuliner legendaris di Purwokerto adalah warung makan ayam goreng ndadak di Baturaden. Gambaran tentang warung makan ini seperti kata Atik teman Setyaji ini :


“Iyaaa….. saya juga suka ke situu…. tempatnya bukan bentuk warung kan? Tapi wujud rumah Jawa, yang masak ya mboke tanpa pelayan profesional. Murni di rumah. Masaknya pake tungku kayu bakar, bisa duduk sambil berdiang di depan api. Kalaupun duduk di kursi, kursinya dan mejanya panjaaang.. bentuk meja kursi di rumah Jawa di kampung itu looh… Asyik memang. Selain ayam, biasanya oseng2 yang sangat kampung seperti toge item, tempe kedele item, oseng kangkung pake tempe bosok. Bisa pesen pete goreng”.

Sudah bukan rahasia, Purwokerto memiliki kawasan wisata alam terkenal Baturaden, yang jaraknya sekitar 17 kilometer dari pusat kota menuju arah Gunung Slamet, di sebelah utara Purwokerto. Nah di Baturaden ini ada warung makan yang tempatnya di rumah biasa, dengan menu spesial ayam goreng kampung. Uniknya, ayam goreng langsung dibuat mendadak kala pesanan datang. Makanya dinamakan warung makan ayam ndadak. “Maksudnya, ndadak motong, ndadak goreng, dan ndadak bikin sambal,” ujar Ibu Patin (56) pemilik rumah makan ini.

Rute ke rumah makan ini, sesampai di terminal Baturaden, Anda belok kiri ke arah sedikit ke utara-barat, sekitar 200 meter ada sebuah ruma kayu berwarna hijau, agak masuk ke gang (buntu) di depan hotel kecil. Tepatnya di belakang RM Pringsewu, depan hotel Argo Mulyo. Tidak ada papan nama atau spanduk, namun kalau kita bertanya pada warga sekitar dipastikan mereka tahu. Ide menjual ayam ndadak ini, awalnya di tahun 1981, saat Baturaden mulai banyak dikunjungi wisatawan untuk berlibur. Karena letak kawasan ini di kaki gunung Slamet yang dingin, makan masakan yang pas, pastilah yang fresh dan hangat, terang Ibu Patin. Oleh karena itu, ia pun lantas berpikir untuk menjual masakan yang bisa disantap hangat-hangat pula.

Sebetulnya yang dibuat Patin sederhana saja, hanya ayam goreng dan sambal cobek yang disantap dengan nasi hangat dan lalapan segar. Namun kalau jadi demikian laris, tak lain karena ada Patin yang demikian ramah pada para pelanggannya. Untuk menyantap sajian ini pun, Patin membiarkan seluruh bagian rumahnya mulai dari ruang tamu hingga ruang tengah menjadi tempat makan. Di atas bangku dan meja kayu panjang (kursi risban), situasi di pedesaan akan langsung terasa jika datang ke sini. Pertama, Patin tak pernah bertanya apa yang diinginkan pembeli, pasalnya, hanya ada satu menu saja yang dijual ibu berbadan tinggi ini. Kedua, meski dibuat ndadak, jika pembeli sedang banyak-bvanyaknya, Patin biasanya sudah menyiapkan ayam yang sudah diungkep bumbu ini untuk siap digoreng. “Soalnya kalau pembeli lagi banyak, saya sudah siapkan ayam yang siap digoreng,” jelasnya. Ayam yang dibuat Patin, hanya ayam kampung. Setelah dicuci bersih, ayam potong dan diungkep dengan kunyit, salam, sereh, jahe, bawang putih, kemiri, ketumbar dan kunyit.

Lalu Patin memasaknya di dalam panci yang dimasak di atas tungku batu. Biasanya masyarakat Jawa Tengah menyebutnya pawon. Setelah empuk, ayam siap digoreng. Sambil menunggu ayam digoreng, biasanya Patin menyiapkan sambal ndadak yang dibuatnya dari cabe merah gula merah, bawang putih, terasi dan sedikti garam. Setelah diulek di atas cobek, Patin akan menyiramkan sedikit minyak jelantah dari penggorengan ayam. Aromanya? Sangat menggiurkan. Ayam disajikan dalam piring, di satu hidangan ada dada, paha, sayap, ceker, dan bagian-bagaian ayam yang dipotong kecil. Silahkan disantap sesuai selera. Pembeli cukup membayar berdasarkan potongan ayam yang disantap. Sementara nasi, sambal dan lalapannya, serta menu lain seperti pete goreng dan mendoan dihargai paketan. “Ayamnya saya hitung dari yang tersisa di piring saja,” tandas patin.

Jika datang berdua, biasanya Patin memnyajikan sekitar 6 sampai 8 potong ayam. Satu orang, tak terasa bisa menghabiskan sekitar 3 potong ayam sekali makan, terang Patin. Bagaimana komentar pengunjung? Diana, seorang penggemar kuliner, di kaskus.co.id bilang “Hmmm … masakan aseli desa; nasi putih pulen, ayam kampung goreng -ayam kampungnya pun bukan ayam potong tapi ayam piaraan, rasanya lebih ‘natural’-, oseng-oseng kangkung, pakis, ceriwis ndesa asli!, sambel ulek kasar, lalapan pete goreng, tempe-tehu goreng, mendoan, minumnya teh tubruk yang airnya dimasak dengan kayu bakar, sangit-sangit zedaaaaappp!! Paling manteb makan siang setelah jalan2 di Baturaden, trus mandan mendung!! Mhhh..!! Nyamleng!!!”. Crew Banyumsnews.com sendiri sudah sering menyambangi ayam goreng ndadak Baturaden ini.. dan masih tetap ingin datang ke sana lho. Dan dari ketenarannya saat ini, rupanya ayam goreng ndadak Baturaden Mbok Patin sudah menjadi legenda sendiri alias kuliner legendaris dalam khasanah kuliner Banyumas.

Related Posts

No comments:

Post a Comment