Sudah Rajin Nge-gym Tapi Tak Juga Kurus, Apa Sebabnya ?

11.22.00
EkoDoc- Banyak orang rela menghabiskan waktunya untuk berolahraga di gym demi menurunkan berat badan dan membentuk otot. Namun meski sudah rajin nge-gym, tubuh tak juga lekas kurus. Kira-kira apa sebabnya? Simak jawabannya seperti yang dilansir dari Huffington Post berikut ini.

1. Nutrisi yang salahSelain rajin berolahraga, pola makan juga harus diatur jika ingin menurunkan berat badan. Bukan cuma itu, penuhi nutrisi yang dibutuhkan untuk membentuk otot. Jika keduanya tidak dilakukan, jangan harap berat badan bisa segera turun meski sudah rajin nge-gym.


2. Tidak rutinApakah Anda sudah membuat jadwal rutin untuk nge-gym? Misalnya, pergi nge-gym sebanyak tiga kali dalam seminggu dan berolahraga selama satu sampai dua jam sekali nge-gym. Jika jadwal tidak rutin, pantas jika perut masih tampak membuncit.

3. IntensitasKetika berolahraga, apakah Anda lebih banyak bergerak atau malah lebih sering beristirahat? Jika sudah berada di gym, sebaiknya manfaatkan waktu dengan baik. Tak perlu melakukan olahraga yang paling berat, asalkan Anda melakukannya dengan tekun dan rutin.

4. Jenis olahragaJangan hanya fokus pada salah satu jenis olahraga saja. Sebab kebiasaan tersebut adalah salah satu faktor kenapa aktivitas di gym tidak menunjukkan hasil yang diinginkan. Latih tangan, perut, kaki, dan bagian tubuh lain secara merata.

5. Kelebihan olahragaPenyebab terakhir kenapa berolahraga di gym tidak berhasil membuat tubuh kurus adalah karena Anda terlalu berlebihan dalam melakukannya. Hal itu bukan cuma membuat tubuh susah kurus, tetapi juga menyakiti otot dan bagian yang lain.

Itulah berbagai alasan kenapa Anda gagal menurunkan berat badan meski sudah berolahraga di gym. Hindari kesalahan tersebut jika ingin diet segera menunjukkan hasil.

Sumber: merdeka.com

Share this :

Previous
Next Post »

close
close