Selain itu, pemain bertahan dengan skill yang mumpuni pun kini dapat memotong aliran bola dari musuh dengan lebih mudah. Kemampuan ini akan meminimalisasi pelanggaran yang kerap terjadi ketika pemain bertahan mencoba merebut bola dari lawan seperti di seri-seri PES sebelumnya. Seperti yang diketahui, game PES 2014 telah dibekali Konami dengan teknologi Fox Engine dan akan diluncurkan pada September 2013 mendatang. Video game ini akan bersaing ketat dengan 'musuh bebuyutannya', FIFA 14 besutan EA Sport yang juga akan dirilis pada waktu bersamaan. Bagi Anda para pencinta game PES yang sudah tidak sabar ingin melihat bagaimana cara mengorganisasi lini pertahan di PES 2014, silahkan simak video tutorialnya di bawah ini
Sumber: liputan6.com
No comments:
Post a Comment