Bisa dibilang jika fungsi tombol Start sekilas mirip dengan yang ada di Windows 7, tetapi Microsoft menambahkan sistem aplikasi modern 'Live Tiles' yang ada di Windows 8. Jadi saat ini menu yang terbuka setelah tombol Start diklik terbagi menjadi dua. Bagian pertama yang terletak di sebelah kiri berisi daftar aplikasi yang sering diakses (sama dengan Windows 7). Sementara bagian kanan kini berisi aplikasi Live Tiles. Dalam Live Tiles tersebut terdapat beragam aplikasi yang disusun dengan konsep 'Metro-style' seperti Windows App Store, aplikasi cuaca, kontak, Skype, dan One Drive.
Beberapa perubahan yang terlihat adalah penempatan opsi akun yang sekarang berada di bagian atas menu Start, sehingga cukup memudahkan pengguna untuk login atau logoff dari laptop dan PC. Selain itu, tombol Start Windows 9 kali ini kemungkinan besar hanya di desain untuk sistem operasi perangkat PC atau laptop saja, The Verge (12/09). Belum ada tanda-randa Microsoft akan membuat versi tablet dari Windows 9.
Untuk lebih memahami fungsi dari tombol Start di Windows 9, berikut videonya yang diunggah ke YouTube oleh WinFuture.
Sumber: merdeka.com
No comments:
Post a Comment